*Kita Yang Lebih Mengetahui Diri Sendiri*
Allah berfirman :
﴿بل الإنسان على نفسه بصيرة﴾
_”Bahkan manusia itu menjadi saksi atas dirinya sendiri”_
Al-Qiyamah : 14
Engkau menjadi tolak ukur untuk dirimu sendiri…Janganlah tertipu dengan orang yang memujimu…Tidak akan membahayakan dirimu mereka yang mencelamu
Engkau yang lebih mengetahui dirimu dan apa saja yang telah dipersembahkan olehmu di kehidupan ini…
[DR. Ahmad Isa Al-Mi’shorowy]